Wali Kota Jakbar Minta Perbaikan dan Penambahan Pompa
access_time Sabtu, 20 Januari 2018 21:00 WIB
remove_red_eye 1249
person Reporter : Folmer
person Editor : Budhy Tristanto
Wali kota Jakarta Barat, Anas Efendi, meminta perbaikan dan penambahan pompa untuk penanggulangan genangan maupun banjir di dua lokasi yakni permukiman warga RW 08 Pesing dan Perumahan Green Ville.
Mesin pompa mati dan penyempitan saluran air mengakibatkan banjir di pemukiman warga RW 08 Pesing
Dikatakan Anas, genangan yang terjadi di RW 08 Pesing dipicu mesin pompa mati sehingga saluran air meluap dan menimbulkan genangan.
"Mesin pompa mati dan penyempitan saluran air mengakibatkan banjir di pemukiman warga RW 08 Pesing," ujarnya, Sabtu (20/1).
436 Personel Sudin SDA Jaksel Disiagakan Atasi GenanganIa menambahkan, warga Perumahaan Green Ville juga telah menyampaikan aspirasi serupa terkait penambahan pompa guna mengatasi genangan yang kerap terjadi.
"Saya berharap instansi terkait segera menindaklanjuti penambahan pompa, guna pengganggulangan banjir di sekitar Green Ville," tandasnya.